news
Siswa-siswi SD Tarakanita 1 yang terpilih, mengikuti pelatihan dokter kecil pada Selasa, 14 Maret 2017- Kamis, 16 Maret 2017. Siswa-siswi mengikuti pelatihan di ruang kelas 1A mulai pukul 13.00-15.00 setiap harinya. Pelatihan dokter kecil dari Puskesmas Kramat Pela ini diikuti dengan baik oleh siswa-siswi SD Tarakanita 1.
Siswa-siswi SD Tarakanita 1 yang terpilih, mengikuti pelatihan dokter kecil pada Selasa, 14 Maret 2017- Kamis, 16 Maret 2017. Siswa-siswi mengikuti pelatihan di ruang kelas 1A mulai pukul 13.00-15.00 setiap harinya. Pelatihan dokter kecil dari Puskesmas Kramat Pela ini diikuti dengan baik oleh siswa-siswi SD Tarakanita 1.
Kamis (16/2) siswa-siswi kelas 3 SD Tarakanita 1 melaksanakan fieldtrip ke Museum Bank Indonesia dan Museum Nasional atau biasa dikenal juga sebagai Museum Gajah. Pukul 07.15 seluruh siswa dan pendamping pergi meninggalkan ke sekolah menuju lokasi. Perjalanan ini didampingi oleh Bapak Djojo, Bapak Albert, dan Ibu Putri.
Jumat (10/2) siswa-siswi kelas 2 SD Tarakanita 1 bersama-sama fieldtrip ke Taman Mini Indonesia Indah. Mereka mengunjungi wahana Dunia Air Tawar dan Serangga serta Taman Burung. Siswa-siswi antusias untuk ikut serta melakukan perjalanan, walaupun cuaca mendung dan sesekali gerimis. Siswa-siswi sampai di wahana pukul 09.00, kemudian kembali sampai di sekolah pukul 13.00. Perjalanan ditemani oleh Ibu Yuli, Ibu Ursula, Ibu Christin, Bpk Supri, dan Bpk Dedy.
Rabu, 22 Februari 2017 kegiatan Pramuka Siaga adalah membersihkan lingkungan sekitar sekolah dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2017. Sebelum kegiatan membersihkan lingkungan dimulai, kami diberikan pengantar tentang latar belakang penetapan Hari Peduli Sampah Nasional. Ternyata ada kisah sedih yang melatarbelakanginya, sehingga diharapkan dengan adanya HPSN ini, orang semakin peduli kepada kebersihan lingkungan.