news

Bermain bersama teman pasti menyenangkan. Banyak hal dapat kita pelajari dari sebuah permainan, seperti kebersamaan, kejujuran, berjiwa besar, dan hal-hal positif lainnya. Salah satu materi dalam PLBJ (Pendidikan Lingkungan dan Budaya Jakarta) adalah mengenal permainan rakyat Betawi. Siswa-siswi kelas satu pada semester ganjil belajar beberapa permainan, antara lain, cici putri, kakak mia, ular kelabang, dan umpet batu. Di semester genap ini, siswa-siswi pun belajar beberapa permainan, yaitu dampu kapal, sebar kutik, dan gundu lobang. Selain menyenangkan, permainan-permainan ini mudah dilakukan. Sekalipun menggunakan alat dalam permainan, alat yang dibutuhkan juga mudah didapat.

Perayaan Hari Kasih Sayang tahun 2018 ini bertepatan dengan Hari Rabu Abu. SD Tarakanita 1, khususnya pramuka Siaga turut serta dalam dua perayaan tersebut. Pagi hari diawali dengan misa Rabu Abu di Gereja Yohanes Penginjil bersama dengan siswa SMP dan umat paroki Blok B. Kemudian dilanjutkan saat kegiatan pramuka pada siang harinya dengan membuat kartu ucapan yang ditujukan kepada orang tua masing-masing.


Siswa-siswi SD Tarakanita ikuti imuniasi difteri pada hari Senin-Selasa (12&13/2). Ini merupakan tahap pertama imunisasi. Imunisasi dilayani oleh Puskesmas Kecamatan Kebayoran Baru.

Dalam rangka turut memperingati Hari Gizi dan Makanan yang jatuh pada 25 Januari, para anggota pramuka siaga mempunyai acara makan bersama dengan menu makanan sehat.