news

Pengalaman Baru Perjusa Bersama SD-SMP Tarakanita Wilayah Jakarta

Jumat, 22-23 Maret 2019 seluruh pramuka penggalang SD Tarakanita 1 berangkat menggunakan truk tronton menuju Gunung Pancar untuk mengikuti Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa). Perjusa kali ini sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini siswa-siswi penggalang SD Tarakanita 1 berjumpa dengan penggalang dari SD-SMP Tarakanita Wilayah Jakarta yang lainnya. Tentunya ini menambah pengalaman berharga bagi siswa-siswi khususnya dalam hal kepramukaan.

read more
Daya Juangku Lewat Permainan Besar Siaga
Selasa (2/4) seluruh pramuka siaga kelas 4 SD Tarakanita 1 mengikuti Permainan Besar Siaga (PBS) di Campass Outbound Sentul. Seluruh peserta didampingi oleh 6 pembina siaga berangkat menuju lokasi dengan menggunakan truk tronton pukul 07.30. Siswa-siswi begitu antusias untuk mengikuti rangkaian kegiatan PBS yang sudah dipersiapkan oleh pembina siaga. 
read more
Fieldtrip Kelas 6, Serunya Belajar Membatik dan Melihat Benda Angkasa

Kamis (21/2) seluruh siswa-siswi kelas 6 SD Tarakanita melakukan fieldtrip ke Planetarium dan Museum Tekstil. Ini adalah kesempatan terakhir perjalanan sambil belajar bersama teman-teman di luar kelas sebagai siswa-siswi SD Tarakanita 1. Keseruan sudah nampak sejak awal keberangkatan mereka menuju kedua lokasi yang sudah ditentukan.

read more
Aku Melayani Tuhan dengan Bernyanyi

Minggu (24/2) siswa-siswi kelas 5 yang tergabung dalam EOI bertugas koor di gereja. Mereka bertugas pada misa kedua pukul 09.00 di Gereja Santo Yohanes Penginjil Blok B. EOI adalah paduan suara yang disiapkan untuk bertugas melayani Tuhan setiap bulan genap minggu ke 4. Pengalaman menjadi petugas koor adalah hal berharga yang didapatkan oleh sekolah. Sekolah dipercaya untuk mendampingi siswa-siswi belajar dan aktif melayani di gereja. Hal ini juga dalam rangka pendidikan iman yang ditumbuhkan kepada siswa-siswi.

read more
Rekoleksi Kelas 5 di SMTA Tarakanita Pulo Raya

Siswa-siswi kelas 5 diantar oleh orang tua belajar di SMTA Tarakanita Pulo Raya pada hari Selasa, 12 Februari 2019. Pengalaman yang berbeda dari hari biasanya. Siswa-siswi melakukan rekoleksi di Aula SMTA Tarakanita bersama Sr. Pauletta, CB dan Sr. Marga, CB. Mereka juga didampingi oleh Sr. Theofani, CB; Ibu Lizbeth; dan Bapak Yono dalam proses rekoleksi. Suasana yang berbeda dirasakan oleh siswa-siswi dengan semangat yang menyala-nyala. Sebelum rekoleksi siswa-siswi diajak bergabung mengikuti misa rutin yang diadakan di SMTA Pulo Raya.

read more