Article Detail
MONITORING KAJEN SD WILAYAH JAKARTA
Jumat, 18 September 2015, Bapak Y. Budi Santoso, Kepala Jenjang SD wilayah Jakarta, bertandang ke SD Tarakanita 1 untuk melakukan monitoring PKT. Kegiatan monitoring dilaksanakan sejak pagi hari sebelum siswa-siswi SD Tarakanita 1 melaksanakan kegiatan pembelajaran. Bapak Y. Budi Santoso, yang akrab disapa dengan panggilan Pak Budi, ikut serta menyalami siswa-siswi SD Tarakanita 1 yang baru sampai di sekolah.
Setelah bel tanda masuk berbunyi, Pak Budi sempat melihat siswa-siswi SD Tarakanita 1 yang berlatih senam untuk kompetisi senam seribu yang akan diadakan oleh K3S akarta Selatan. Hari itu, Pak Budi masuk ruang kelas 3A dan 3B untuk supervisi pembelajaran PKT.
Setelah kegiatan pembelajaran selesai, Pak Budi meluangkan waktu untuk berdiskusi bersama Bapak dan Ibu guru. Kegiatan diskusi diawali dengan sharing pembelajaran PKT dari Bapak dan Ibu guru kelas. Pada kesempatan diskusi, Pak Budi mengingatkan Bapak dan Ibu guru kelas bahwa pembelajaran PKT merupakan implementasi dari nilai-nilai PKT yang ada pada buku panduan PKT. Selain itu, Pak Budi juga menyampaikan pentingnya membuat komitmen kelas pada awal tahun pembelajaran. Komitmen kelas yang disepakati bersama siswa pada awal tahun pembelajaran akan memudahkan guru dalam pengorganisasian kelas dan membuat kegiatan belajar dapat berjalan dengan lancar. Pada kesempatan kali ini, pembelajaran experiential learning dan PBR juga menjadi topik diskusi.
Terima kasih untuk kunjungannya, sharing dan masukannya kepada guru-guru SD Tarakanita 1. Salam Tarakanita…
-
there are no comments yet